Sabtu, 02 Januari 2010



1.TIPE RUMAH TANGGA GAYA HOTEL

Hotel adalah tempat transit,dia bukan tempat tinggal untuk menetap dalam jangka waktu lama.Model seperti ini dimana sang Suami pulang kerumah hanya untuk Tidur,makan,buang air.Enak kita sebut Rumah tangga seperti ini sebagai 3 UR : dapur,sumur,kasur atau 3K :Kamar tidur,kamar mandi dan kamar makan.

Kalau kita Punya Rumah tangga seperti itu,maka saiap-siaplah untuk menghadapi sebuah perpisahan.Karna RT tipe ini pasangan bukan dijadikan patner dalam memgarungi hidup tetapi lebih dijadikan sebagai penumpang saja,tidak ada tujuan yang jelas dalam RT seperti ini.

2.TIPE RUMAH TANGGA HOSPITAL

Pasti kita semua tau,apa itu Rumah sakit? Didalam RS ada Dokter dan ada Pasien.terkadang ada pasien yang bertanya :”Dok saya sudah berobat kemana-mana tapi tidak sembuh juga,tapi ketika berobat ke Anda,saya bias sembuh”.Dengan sedikit PD nya dan sombongnya sang Dokter berkata :”Beruntung anda berobat ke saya,kalau tidak ada saya,kamu tidak akan bisa sembuh.

Kemudian sebaliknya pasien mengatakan :”kalau saya tidak berobat dg anda,Anda tidak akan dapat duit”.
Tipe RT seperti ini adalah tipe Rt yang didasarkan pada politik balas jasa.Si Dokter merasa berjasa pada pasien,begitupun sebaliknya,masing-masing merasa berjasa,merasa lebih sehingga tidak akan ketemu.karna suami merasa lebih berjasa kepada Istrinya,dan istrinya pun merasa lebih berjasa kepada Suaminya.

Kita sering menemukan RT seperti ini,dimana suami meras lebih berjasa dan istri pun sama. Mudah-mudahan kita tidak termasuk Tipe RT seperti ini,yang slalu diwarnai dengan Ke Egoisan dan berakhir dengan Keributan mewarnai hati-hari dalam berumah tangga.

3.TIPE RUMAH TANGGA PASAR

Anda pasti tau bagai mana keadaan Pasar,Dipasar ada pembeli dan ada Penjual.Si pembeli ingin membeli barang semurah mungkin dan si Penjual ingin menjual dengan harga semahal mungkin.Si pembeli berkata :”pokoknya harga sekian”dan Si Penjual menjawab”pokoknya harganya pas”,keduanya paki tanda pokok tanpa koma dan masing-masing menggunakan Titik.

Contohnya :

Sang suami berkata”pokoknya sejak kamu jadi istri saya,tugas kamu adalah mencuci,mengepel,membersihkan dan menyiapkan makanan serta mengurus anak-anak,Itulah tugas kamu sebagai ibu RT pokoknya”.


Dan Si Istri Menjawab:”Pokoknya semenjak saya menikah,satya tidak mau hanya sekedar ibu RT,saya ingin bekerja mas,saya ingin mandiri,dalam arti saya tidak mau ketergantungan sama mas” kata sang Istri.

Begitupun dalam RT kalau suami mengatakn pokok dan istri mengatkan pokoknya,apakah yang akan terjadi dengan RT seperti ini?????
Jika kedua-duanya tidak ada yang mau mengalah dan tidak ada tawar menawar yg semestinya dalam Rt ada Kompromi.

4.TIPE RUMAH TANGGA KUBURAN

Kita semua pasti sudah tau apa itu Kuburan,Suasananya sunyi senyap,tenang dan tidak ada suara.

Apa yang akan terjadi dengan RT seperti ini???,jika suami istri hidup sudah berpuluhan tahun tanpa komunikasi tanpa ada kata-kata.

Contoh bagi kita :Di sebuah Desa ada sebuah keluarga tanpa komunikasi yang baik sehingga anak mereka walaupun terlahir Normal dia gagap dalam berbicara karna factor Ortu tadi yang jarang sekali memberikan kosa kata sedikitpun kepada anak mereka,karma ortunya bisu,Sehingga wajarlah kalau anak mereka mengalami kesulitan berbicara.

5.TIPE RUMAH TANGGA GAYA SEKOLAH

Tipe ini ditandai dengan 3A(Asah,asih dan Asuh),kalu kita sependapat dengan model RT gaya ini maka mulai detik ini dan mulai sa’at ini kita berkomitment dengan pasangan hidup anda.

Jika keduanya bertekad untuk saling mengasah, mengasih dan mengasuh,mudah-mudahan menjadi keluarga yang semakin hari semakin bertambah wawasan dan keluarga yang bahagia.

6.TIPE RUMAH TANGGA GAYA MASJID

Rumah tangga Tipe masjid ini dikategorikan menjadi 4 (empat) :

· Ketulusan,ketika kita sholat tidak akan sah sholat kita kalau tidak dimulai dg Wudhu.Tujuannya adalah kebersihan hati dan ketulusan jiwa.

· Ada Imam dan Ada makmum,Bisa kita bayangkan jika Rt ada imamnya Suami,Istri dan anak-anaknya adalah makmumnya.Imam bergerak ruku makmumpun ikut Ruku,ada kebersamaan.

· Loyalitas,Keluarga sakinah adalah keluarga yang loyalitas.Kesetian Istri mutlak terhadap Suami dan Kesetian Suami mutlak terhada Istri .

· Salam,jika kita sholat diakhir dengan salam tentunya,keselamatan,ketenangan dan kedamaian senantiasa mewarnai suasana dalam RT Tipe ini,bukan keresahan,konflik dan ke Egoan.

Dari Enam Tipe Rumah Tangga yang diatas yang manakah patut kita contoh dan kita jadikan salah satu pedoman buat kita semua,agar kita tidak salah jalan.

Buat kita yang pasangan Muda dan buat yang masih sendirian,Smoga jadi pelajaran dan pedoman buat kita semua dan diri saya pribadi dalam mengarungi bahtera Rumah Tangga.

Tipe Rumah Tangga seperti apakah yang kita inginkan???????

Semoga bermamfa’at…

BTemplates.com

Diberdayakan oleh Blogger.

Pages

Profil

Foto saya
Jakarta, jakarta selatan, Indonesia
Remaja. Tinggal di Jakarta. Sedang berusaha menemukan jawaban dari "Siapa saya?". Mencintai binar mata kanak-kanak, langit senja, aroma tanah basah, gelembung sabun, cokelat panas, tertawa keras-keras, dan berpelukan. Tergila-gila pada blog, humor, dan segala jenis buku. Teman yang menyenangkan dan menyebalkan, tergantung suasana hati. Baginya, menulis adalah terapi sekaligus sarana pencarian jati diri. Jadi, jangan tertipu oleh tulisan. Sapa dia jika bertemu di jalan, karena dia akan menyapa balik. Tapi jangan coba-coba menginjak kakinya di dalam angkot, atau menghembuskan asap rokok tepat di mukanya.

Followers

Total Tayangan Halaman

Popular Posts