Kamis, 25 Februari 2010

Tips dan trik, 25 februari 2010

Pernah nggak ngalamin Windows Crash saat loading start up dengan menampilkan layar biru (blue screen) bertuliskan “UNMOUNTABLE_BOOT_VOLUME” ??

unmountableboot

Ya, kejadian seperti ini memang sangat-sangat jarang terjadi. Dan sialnya harus kualami lagi untuk kedua kalinya setelah menemukan kejadian yang sama 2 tahun yang lalu! Entah sudah nggak terhitung berapa puluh kali yang namanya format Hard Disk, dari cara sederhana sampai dengan bantuan software masih nggak mempan. Sampai-sampai Hard Disk itu aku bikin ZERO FILL lagi pake program MaxBlast4, berharap kalau Kapasitas Hard Disk benar-benar kosong seperti baru lagi akan membantu memecahkan masalah. Nggak taunya sama aja! Malah data-data didalamnya terlanjur hilang (untungnya sih udah diback-up…).

Jengkel juga karena aku benar-benar lupa cara memperbaikinya, disamping konsen udah berkurang jauh karena beberapa hari ini kurang tidur. Kupaksakan membongkar isi dus-dus buku dan catatan-catatan lama, akhirnya nemu juga! ternyata cuma dengan beberapa langkah akhirnya masalah teratasi juga! hehehe…

Nah, daripada kejadian seperti ini terulang lagi, mending aku catat disini aja deh, selain karena aman dan nggak pake debu segala… itung-itung berbagi ilmu lah… buat amal :)

GEJALA

Tampilnya Layar blue screen dengan keterangan UNMOUNTABLE_BOOT_VOLUME dengan huruf kapital, dilanjutkan keterangan ini-itu dan bla-bla-bla dari microsoft.

ANALISA

  • Periksa Kabel IDE Hard Disk, apakah sudah terpasang dengan benar pada Motherboard dan Hard Disk.
  • Cek setting BIOS (biasanya dengan menekan tombol F2 atau DEL) untuk memeriksa konfigurasi kecepatan UDMA pada Hard Disk, apabila disetting pada “Fast” atau “Faster” sebaiknya diubah ke “Normal”.

PERSIAPAN

Setelah semua konfigurasi sudah di cek dan dirasa sudah benar, yang perlu disiapkan adalah CD Master WINDOWS XP.

PERBAIKAN

  • Masukan CD Master ke Optical Drive (CD/DVD-Rom) dan jangan lupa untuk setting “FIRST BOOT” pada BIOS diarahkan ke CD/DVD-Rom.
  • Restart Komputer
  • Pada saat muncul tulisan “Press any key to Boot from CD/DVD...” tekan sembarang tombol
  • CD Windows akan melakukan proses loading driver hardware dan setelah itu akan muncul Welcome Screen yang menampilkan 3 (tiga) pilihan :
    • INSTALL WINDOWS (ENTER)
    • REPAIR WINDOWS (R)
    • QUIT (F3)
  • Pilih REPAIR WINDOWS dengan menekan tombol “R(tanpa tanda petik)
  • Akan muncul tampilan pilihan tempat Installasi Windows yang rusak (biasanya C:\WINDOWS) dan tekan angka 1 untuk melanjutkan
  • Sesaat command prompt akan terbuka pada C:\WINDOWS\_
  • ketik CHKDSK /P

chkdsk-p

  • Apabila terdapat pesan Error “CHKDSK found one or more errors on the volume“, pada command prompt ketik CHKDSK /R untuk memperbaikinya.

chkdsk-r

  • Setelah proses selesai dan kembali lagi ke command prompt, ketik “FIXBOOT(tanpa tanda petik)
  • Tekan tombol “Y” untuk YES saat muncul konfirmasi dari FIXBOOT
  • Setelah proses Overwritten selesai dan kembali ke command prompt
  • Ketik FIXMBR dan setelah proses selesai

fixboot

  • Ketik EXIT
  • Komputer akan Restart, dan keluarkan CD Master WINDOWS XP.


windows, 25 februari 2010

Mungkin beberapa alasan enggannya para pengguna Windows XP untuk beralih ke Windows Vista karena minimum Hardware CPU untuk menginstallnya kurang memadai untuk kantong bagi sebagian kalangan pengguna itu. Atau juga karena pengguna XP sudah ‘terlalu’ familier dengan Sistem Operasinya dan akhirnya jadi malas atau sulit untuk mulai “belajar” lagi untuk mengubah kebiasaan berkomputernya dengan Sistem Operasi yang baru.

Logo Windows 7Dan setelah diawal tahun Microsoft mengumumkan akan segera merelease Windows 7, banyak yang bertanya-tanya dan ingin mencicipi seperti apa sih ‘kehebatan’ Operating System terbaru keluaran Microsoft yang diproyeksikan untuk menggantikan Windows Vista ini, tetapi tanpa harus melakukan migrasi dari Windows XP-nya.

Oke, Cara yang paling mudah adalah dengan menginstall 2 (dua) Sistem Operasi didalam satu komputer. Jadi yang masih sayang dengan Windows XP-nya, sewaktu-waktu masih bisa masuk ke Sistem Operasi itu dengan memilihnya saat pertama kali menghidupkan komputer.

PERSIAPAN AWAL

  • Siapkan DVD installer Windows 7 Beta
  • Buatlah sebuah partisi baru yang berbeda (berdiri sendiri) dari partisi yang lain, dengan minimal sebesar 16 GB dalam harddisk anda. (apabila tidak ada partisi yang kosong, bisa diubah/edit partisi dengan memakai Software Partition Magic, Partition Editor, dll.)

INSTALLASI

  • Setting ‘First Boot‘ diarahkan ke CD/DVD-ROM pada menu Advance di BIOS kemudian di-Save dengan menekan tombol ‘F10‘. (bagi yang belum tau, untuk masuk dalam menu BIOS tekan tombol ‘DEL’ atau ‘F2′ saat pertama kali menghidupkan komputer)
  • Masukkan DVD installer Windows 7 dan tekan sembarang tombol apabila muncul tulisan “Press any key to Boot from CD/DVD…
  • Hati-hati saat proses installasi berjalan, dan muncul pertanyaan “Which type of instalation do you want?” dengan dua pilihan installasi yaitu UPGRADE dan CUSTOM (ADVANCED).

Windows 7 installation type

  • Pilih Custom (Advanced) dan kemudian pilih Partisi baru yang telah kita buat sebelumnya, dan tekan NEXT. Perhatian : Kalau anda memilih Upgrade, maka Windows XP (Partisi C:) akan tertindih dan digantikan oleh Windows 7.
  • Installer akan memulai tahap awal dengan 3 pertanyaan, yaitu : Language to Install, Time and Currency Format, Keyboard or input method. Yang perlu diubah hanya Time and Currency Format menjadi “Bangkok, Hanoi, Jakarta (GMT +7)” dan kemudian tekan NEXT.

install windows 7 pre-installed

  • Untuk Product Key, silahkan masukkan salah satu Key Code dibawah ini :
    • 6JKV2-QPB8H-RQ893-FW7TM-PBJ73
    • TQ32R-WFBDM-GFHD2-QGVMH-3P9GC
    • GG4MQ-MGK72-HVXFW-KHCRF-KW6KY
    • 4HJRK-X6Q28-HWRFY-WDYHJ-K8HDH
    • QXV7B-K78W2-QGPR6-9FWH9-KGMM7
  • Tunggu sampai proses selesai dan komputer akan melakukan Restart otomatis.
  • Setelah restart, jangan tekan tombol apapun dan tunggu sampai tampilnya BOOT MANAGER dengan dua Pilihan :
    • Earlier Version of Windows (pilihan untuk windows XP)
    • Windows 7

Windows-7 boot manager

  • Dan pilih Windows 7 untuk melanjutkan proses Installasi.
  • Begitu System masuk ke Windows 7, akan muncul Start Up dan Proses installasi tahap akhir akan berlangsung.
  • Tunggulah beberapa menit dan Selesai. Windows 7 siap untuk dioperasikan.


TESTIMONIAL

  • Tidak perlu lagi menginstall Driver untuk Peripheral Motherboard pada sebagian besar Mainboard yang berchipset Intel, karena sudah didukung oleh Windows 7.
  • Versi Browser (IE) sudah memakai Internet Explorer 8.
  • Versi Pemutar Multimedia (WMP) sudah memakai Windows Media Player 12.
  • Theme baru Windows 7 yang atraktif dengan fitur wallpaper desktop yang bisa berganti-ganti secara otomatis, jadi tidak perlu lagi menginstall aplikasi pihak ketiga untuk fitur ini. (contoh: Desktop Wallpaper Swither, WebShoot Desktop, Wallpaper Changer, dll.)
  • Fitur UAC (User Account Control) yang lebih pintar dari Windows Vista yang UAC-nya kalau saya bilang sih terlalu “cengeng”.
  • Tampilan Aplikasi WORDPAD dan PAINT yang baru dan lebih atraktif didalam menu Accessories, dengan basic tampilan mirip MS Office 2007 .
  • Penggunaan fitur Windows AERO (tekan tombol Windows logo + Tab pada keyboard) yang lebih lancar ‘dimainkan’ dalam hal spesifikasi hardware komputer saya yang minimum required.

my computer basic information

  • Proses Booting saat start-up ke Windows 7 yang lumayan cepat apabila dibandingkan dengan Windows Vista.
  • Entah kenapa Fitur GADGET yang sebelumnya bisa digunakan dengan lancar setelah instalasi selesai, tetapi setelah melakukan Update Windows 7 menjadi tidak bisa digunakan lagi.

My Windows 7 Desktop

Ini loh windows 7 nya juanitaoke... keren kan,,, heheheh


Rabu, 24 Februari 2010

Motivasi, 24 februari 2010

MARIO TEGUH
(Bussiness Efectiveness Consultant )
Kita menilai diri dari apa yang kita pikir bisa kita lakukan, padahal orang lain menilai kita dari apa yang sudah kita lakukan. Untuk itu apabila anda berpikir bisa, segeralah lakukan

Bukan pertumbuhan yang lambat yang harus anda takuti. Akan tetapi anda harus lebih takut untuk tidak tumbuh sama sekali. Maka tumbuhkanlah diri anda dengan kecepatan apapun itu.

Jika anda sedang benar, jangan terlalu berani dan bila anda sedang takut, jangan terlalu takut. Karena keseimbangan sikap adalah penentu ketepatan perjalanan kesuksesan anda

Tugas kita bukanlah untuk berhasil. Tugas kita adalah untuk mencoba, karena didalam mencoba itulah kita menemukan dan belajar membangun kesempatan untuk berhasil

Anda hanya dekat dengan mereka yang anda sukai. Dan seringkali anda menghindari orang yang tidak tidak anda sukai, padahal dari dialah Anda akan mengenal sudut pandang yang baru

Orang-orang yang berhenti belajar akan menjadi pemilik masa lalu. Orang-orang yang masih terus belajar, akan menjadi pemilik masa depan

Tinggalkanlah kesenangan yang menghalangi pencapaian kecemerlangan hidup yang di idamkan. Dan berhati-hatilah, karena beberapa kesenangan adalah cara gembira menuju kegagalan

Jangan menolak perubahan hanya karena anda takut kehilangan yang telah dimiliki, karena dengannya anda merendahkan nilai yang bisa anda capai melalui perubahan itu

Anda tidak akan berhasil menjadi pribadi baru bila anda berkeras untuk mempertahankan cara-cara lama anda. Anda akan disebut baru, hanya bila cara-cara anda baru

Ketepatan sikap adalah dasar semua ketepatan. Tidak ada penghalang keberhasilan bila sikap anda tepat, dan tidak ada yang bisa menolong bila sikap anda salah

Orang lanjut usia yang berorientasi pada kesempatan adalah orang muda yang tidak pernah menua ; tetapi pemuda yang berorientasi pada keamanan, telah menua sejak muda

Hanya orang takut yang bisa berani, karena keberanian adalah melakukan sesuatu yang ditakutinya. Maka, bila merasa takut, anda akan punya kesempatan untuk bersikap berani

Kekuatan terbesar yang mampu mengalahkan stress adalah kemampuan memilih pikiran yang tepat. Anda akan menjadi lebih damai bila yang anda pikirkan adalah jalan keluar masalah.

Jangan pernah merobohkan pagar tanpa mengetahui mengapa didirikan. Jangan pernah mengabaikan tuntunan kebaikan tanpa mengetahui keburukan yang kemudian anda dapat

Seseorang yang menolak memperbarui cara-cara kerjanya yang tidak lagi menghasilkan, berlaku seperti orang yang terus memeras jerami untuk mendapatkan santan

Bila anda belum menemkan pekerjaan yang sesuai dengan bakat anda, bakatilah apapun pekerjaan anda sekarang. Anda akan tampil secemerlang yang berbakat

Kita lebih menghormati orang miskin yang berani daripada orang kaya yang penakut. Karena sebetulnya telah jelas perbedaan kualitas masa depan yang akan mereka capai

Jika kita hanya mengerjakan yang sudah kita ketahui, kapankah kita akan mendapat pengetahuan yang baru ? Melakukan yang belum kita ketahui adalah pintu menuju pengetahuan

Jangan hanya menghindari yang tidak mungkin. Dengan mencoba sesuatu yang tidak mungkin,anda akan bisa mencapai yang terbaik dari yang mungkin anda capai.

Salah satu pengkerdilan terkejam dalam hidup adalah membiarkan pikiran yang cemerlang menjadi budak bagi tubuh yang malas, yang mendahulukan istirahat sebelum lelah.
Bila anda mencari uang, anda akan dipaksa mengupayakan pelayanan yang terbaik. Tetapi jika anda mengutamakan pelayanan yang baik, maka andalah yang akan dicari uang

Waktu ,mengubah semua hal, kecuali kita. Kita mungkin menua dengan berjalanannya waktu, tetapi belum tentu membijak. Kita-lah yang harus mengubah diri kita sendiri

Semua waktu adalah waktu yang tepat untuk melakukan sesuatu yang baik. Jangan menjadi orang tua yang masih melakukan sesuatu yang seharusnya dilakukan saat muda.

Tidak ada harga atas waktu, tapi waktu sangat berharga. Memilik waktu tidak menjadikan kita kaya, tetapi menggunakannya dengan baik adalah sumber dari semua kekayaan


Sabtu, 20 Februari 2010




Motivasi , 20 februari 2010


Puisi di bawah ini berasal dari sebuah buku yang pernah kubaca beberapa waktu yang lalu:
Jangan berjalan di belakangku, aku bukan seorang pemimpin; Jangan berjalan di depanku, aku bukan seorang pengikut; Tetapi berjalanlah di sampingku, dan jadilah temanku.
Dengan jelas dan singkat, kata-kata di atas mengungkapkan harapan setiap orangtua jika kelak anaknya dewasa dan siap untuk hidup mandiri. Namun, marilah bertanya pada diri kita masing-masing. Apa yang telah kita lakukan untuk mempersiapkan anak-anak agar suatu hari nanti mampu berdiri di atas kaki sendiri? Umumnya, kita membesarkan anak berdasarkan naluri. Dengan kata lain, kita mengikuti jejak yang ditinggalkan oleh generasi sebelum kita. Dan, seiring dengan perubahan yang terjadi lebih dari empat puluh tahun terakhir ini, maka tehnik membesarkan anak juga harus disesuaikan. Zaman sudah berubah sehingga kita tidak mungkin hanya bergantung kepada cara-cara lama yang dipakai oleh generasi terdahulu. Kita harus berubah dan meningkatkan pengetahuan tentang mendidik dan membesarkan anak. Apa yang kita lakukan saat ini, hasilnya akan kita petik nanti. Jadi, mau tidak mau, suka tidak suka, kita butuh terobosan baru dalam menghadapi masalah anak sekarang.
Mari kita lihat, hal terpenting apakah yang harus anak-anak miliki? Jawabannya adalah KARAKTER.Nasib atau masa depan seseorang sangat ditentukan oleh karakter yang dimiliki. Karakter yang positif melahirkan kekuatan mental dan integritas. Pencerminan karakter dimulai sejak usia dini dan terbentuk ketika terciptanya ikatan yang kuat dan hubungan yang akrab antar anggota keluarga, sanak saudara dan lingkungan sekitarnya.
Untuk membangun karakter positif dalam diri anak kita, mari kita mulai dengan tiga hal di bawah ini:
1. TANGGUNG JAWAB
Anak-anak harus sadar bahwa kelak mereka akan bertanggung jawab dan menjalani hidup mereka sendiri. Jika ada masalah, maka merekalah yang harus menyelesaikannya tanpa mencari kambing hitam. Sebagai orangtua, kita harus mengajarkan mereka untuk mulai bertanggung jawab pada diri sendiri sejak usia dini. Tentu dengan beban yang disesuaikan dengan umur mereka. Dengan kata lain, apa yang tadinya menjadi beban orangtua, kelak akan merupakan beban mereka. Sebagai contoh, sejak anak-anak duduk di kelas 1, aku telah mempersiapkan mereka agar memiliki tanggung jawab dalam belajar dan sedikit demi sedikit menumbuhkan kemampuan belajar sendiri. Awalnya memang tidak mudah. Tapi jika orangtua fokus dan konsisten, maka hasilnya bisa kita lihat beberapa tahun kemudian.
2. RASA HORMAT
Pernahkah anda berhubungan dengan seseorang yang tidak menghormati dan menghargai orang lain? Kita pasti akan merasa lelah dan putus asa ketika berhadapan dengan orang-orang semacam ini, bukan? Jadi, kalau tidak ingin memiliki anak-anak yang tidak sopan, maka tumbuhkanlah rasa hormat dalam diri mereka agar kelak menjadi orang yang disukai dan dihargai. Anak-anak adalah cermin orangtuanya. Mereka meniru kebiasaan, tingkat laku, sikap dan cara kita memandang hidup ini. Sehingga, sebelum mendidik mereka, didiklah diri kita sendiri terlebih dahulu.
Bagaimana menumbuhkan rasa hormat?
  • Jangan menyakiti perasaan orang lain
  • Pahami bahwa setiap orang itu unik dan berbeda satu dengan yang lainnya
  • Tunjukkan rasa hormat kepada orang-orang yang ada di sekeliling kita, terutama pasangan kita
  • Terima dengan lapang dada jika kita tidak bisa atau belum mendapatkan apa yang kita impikan
Hal terpenting yang harus dimengerti anak-anak adalah dunia bukan milik mereka sendiri. Mereka harus mau berbagi agar tidak menjadi manusia yang egois.
3. MOTIVASI
Di sesi tanya jawab seminar parenting di sekolah-sekolah yang aku datangi, orangtua sering mengeluh kurangnya motivasi belajar dalam diri anak-anaknya. Kenapa ini bisa terjadi dan apa yang dapat kita lakukan untuk mengatasi masalah ini?
  • Anak akan kehilangan motivasi jika sering dihukum dan merasa diri tidak berharga akibat amarah orangtua yang berlebihan. Jadi, hindari rasa marah yang membuat anak merasa terpojok. Jangan membuat mereka menjadi takut dan merasa malu.
  • Anak tidak memahami tujuan belajar. Ketika orangtua hanya mementingkan nilai rapor dan kurang menghargai proses belajar maka motivasi diri anak tidak akan berkembang. Jadi, hargailah usaha mereka daripada hanya mementingkan nilai rapor saja.
  • Tumbuhkan rasa aman dalam diri anak dengan cinta tak bersyarat. Jangan sampai anak punya perasaan bahwa orangtuanya hanya sayang jika mereka berprestasi atau berperilaku baik saja. Anak-anak lebih membutuhkan dukungan dan dorongan positif dari orangtuanya justru ketika mereka sedang putus asa.
Jelaslah bahwa orangtua memainkan peran penting dalam membesarkan anak. Apalagi hidup di zaman modern telah membuat tugas kita menjadi lebih sulit. Jadi, tingkatkan terus kemampuan dan pengetahuan anda agar dapat menjadi orangtua yang sesuai zaman demi masa depan mereka. Akhir kata, renungkanlah kata-kata Jacqueline Kennedy Onasis berikut ini: “Jika anda gagal dalam membesarkan anak anda, saya rasa hal lain apapun yang anda lakukan dengan baik, tidak akan berarti banyak.
Hal yang Paling Romantis

Duduk di atas karpet punggung hadap punggung; mendengarkan musik sambil berbincang tentang impian.

Kamu ingin aku semakin hangat dan lembut; aku pun berharap selalu menjadi pujaan hatimu.

Kamu berpikir untuk mengirimkan sebuah mimpi romantis kepadaku dan berterima kasih karena telah membawamu menuju nirwarna.

Walaupun butuh waktu seumur hidup untuk mencapainya; ingatlah selalu kata-kataku ini.

Hal paling romantis yang dapat kubayangkan adalah perlahan-lahan menjadi tua bersamamu.

Sepanjang jalan penuh dengan gelak tawa hingga suatu hari nanti duduk di kursi goyang sambil bernostalgia.

Hal paling romantis yang dapat kubayangkan adalah perlahan-lahan menjadi tua bersamamu.

Saat tua nanti dan kita tidak mampu lagi melalang buana; kamu masih menganggapku sebagai pujaan hatimu.

romance[1]

A true man does not need to romance a different girl every night; a true man romances the same girl for the rest of her life. ~ Ana Alas


Jumat, 19 Februari 2010


Celoteh, 20 februari 2010

Allahu Rabbi Aku minta izin Bila suatu saat aku jatuh cinta Jangan biarkan cinta untuk-Mu berkurang Hingga membuat lalai akan adanya Engkau


Allahu Rabbi Aku punya pinta Bila suatu saat aku jatuh cinta Penuhilah hatiku dengan bilangan cinta-Mu yang tak terbatas Biar rasaku pada-Mu tetap utuh

Allahu Rabbi Izinkanlah bila suatu saat aku jatuh cinta Pilihkan untukku seseorang yang hatinya penuh dengan kasih-Mu dan membuatku semakin mengagumi-Mu

Allahu Rabbi Bila suatu saat aku jatuh hati Pertemukanlah kami Berilah kami kesempatan untuk lebih mendekati cinta-Mu

Allahu Rabbi Pintaku terakhir adalah seandainya kujatuh hati Jangan pernah Kau palingkan wajah-Mu dariku Anugerahkanlah aku cinta-Mu... Cinta yang tak pernah pupus oleh waktu

linux, 19 februari 2010

Baru-baru ini sering mengamati database dikantor yang sering ngakses server linux. Karena tampilan item putih (eh nggak ding kalo pake vim :D), jadi agak-agak paham sedikit. Ada satu masalah yang sering ku alami ( temenku ) karena ngga terlalu biasa dengan command di linux. Masalahnya yaitu bagaimana mengecek kapasitas harddisk. Kemarin dulu udah pernah dikasih tahu sama temen. Yah karena jarang dipakai, jadinya lupa. Supaya ngga lupa, aku sharing aja di blog. Nanti kalau lupa tinggal dibuka diblog.
Perintah yang dipakai untuk mengecek kapasitas harddisk adalah df. Penjelasan singkatnya:df – report filesystem disk space usage. Kalau mau lebih jelas lagi pake man df.
Contoh penggunaan:
$ df
Filesystem 1K-blocks Used Available Use% Mounted on
/dev/sda1 14877092 9090552 5018636 65% /
/dev/shm 1037556 0 1037556 0% /dev/shm
/dev/sdb1 68890968 24462748 40872236 38% /home
/dev/sda5 14877060 6418492 7690664 46% /var
Walah, ngga jelas. Biar jelas, ditambahin parameter -h.
$ df -h
Filesystem Size Used Avail Use% Mounted on
/dev/sda1 15G 8.7G 4.8G 65% /
/dev/shm 1014M 0 1014M 0% /dev/shm
/dev/sdb1 66G 24G 39G 38% /home
/dev/sda5 15G 6.2G 7.4G 46% /var
Nah, jadi lebih mudah dimengerti kan…?
Semoga bermanfaat
Linux, 19 februari 2010

Salah satu distro Linux, Ubuntu, tampaknya jadi distro favorit. Sepuluh besar distro yang ngetop adalah sbb (mnrt distrowatch.com tgl 11 April 2007):

  1. Ubuntu
  2. OpenSUSE
  3. Fedora
  4. PCLinuxOS
  5. MEPIS
  6. Debian
  7. Mandriva
  8. Sabayon
  9. DamnSmall
  10. Mint

Hal ini membuat saya tertarik untuk melihat-lihat distro Ubuntu ini. Yang lebih asik lagi, ni distro bisa diperoleh gratis dari www.ubuntu.com. Kalo ga punya koneksi Internet yg cepat buat ngedownload, kita bisa request cd, dan mereka bakal ngirimin cd ubuntu ke kita. Wah, wah, wah… bukan itu aja, ada jaminan free selamanya!

Ubuntu ini punya beberapa varian yaitu Kubuntu dan Edubuntu. Hmmmm…. apa bedanya ya? Nah, tu dia yg bikin penasaran. Mirip, karena yang men-support distro ini pun sama (Perusahaan Canonical). Saya mo liat, apanya sih yang beda…

Sebagai informasi, Kubuntu berada di ranking 15, sedangkan Edubuntu tidak berada di ranking 100 besar.

Ok, saya mulai saya….

Untuk mendapatkan CD Ubuntu, Kubuntu & Edubuntu, saya me-request CD tersebut. Daripada men-download atau membelinya, saya lebih memilih menunggu CD-CD tersebut. Memang sih, rada-rada lama. Saya mpe dah ga ngarep lagi.

LiveCD & Instalasi

Untuk menjalankan Ubuntu dan Kubuntu, tidak diperlukan instalasi. Ubuntu & Kubuntu dapat dijalankan dengan mode LiveCD. Tetapi bila diinginkan, Ubuntu & Kubuntu dapat diinstal ke PC. Sedangkan untuk menjalankan Edubuntu harus dilakukan instalasi. Ada dua jenis instalasi Edubuntu yaitu sebagai classroom server atau sebagai client machines. Bila ingin instalasi stand-alone, sebaiknya memilih “Install a workstation”.

Gambar di bawah adalah pilihan untuk instalasi Edubuntu.

Untuk instalasi awal, Ubuntu dan Kubuntu terlihat lebih user friendly. Keduanya telah menggunakan GUI untuk instalasi. Perbedaan keduanya hanyalah warnanya. Bila Ubuntu agak kecoklat-coklatan, sedangkan Kubuntu agak kebiru-biruan. Yang agak ekstrim adalah Edubuntu, instalasinya belum menggunakan GUI (Wadhuh, hare gene ga pake GUI? Halah!).

Gambar di bawah ini adalah gambar instalasi Ubuntu (awal instalasi).

Di bawah ini adalah gambar instalasi Kubuntu (pada saat memilih zona waktu):

Nah, yang di bawah ini adalah instalasi Edubuntu (memilih bahasa):

Selain itu, untuk konfigurasi networking, Ubuntu dan Kubuntu telah melakukannya secara otomatis. Tetapi Edubuntu meminta user untuk menginput IP Address, Subnet Mask, Gateway, dan Proxy secara manual (untuk Edubuntu Classroom Server). Terlihat seperti pada gambar di bawah. Hmmm… bgmn kalau salah? Tenang saja, Edubuntu menyediakan menu untuk mengkonfigurasi networking setelah selesai instalasi.

X-Window

Dari segi tampilan, Ubuntu & Edubuntu menggunakan Gnome sebagai default x-window nya, sedangkan Kubuntu menggunakan KDE. Hmmm… mungkin huruf K di depan kata “Kubuntu” menyatakan KDE+Ubuntu…

Default Instalation

Distro-distro Linux lainya seperti Redhat 9 dan OpenSUSE 10 menyediakan pilihan untuk instalasi aplikasi yang dibutuhkan. Sedangkan untuk Linux Ubuntu, Kubuntu & Edubuntu, tidak disediakan window untuk memilih aplikasi apa saja yang akan diinstal. Distro2 tersebut hanya menyediakan default instalasi, sehingga memudahkan pengguna Linux pemula untuk menginstal Linux (tidak bingung memilih aplikasi apa aja yang akan diinstal, untuk pengguna Linux advance harus menginstal software favorit secara manual). Hal ini jugalah yang menyebabkan distro Ubuntu, Kubuntu & Edubuntu, masing-masing hanya memerlukan 1 CD untuk instalasi. Sedangkan distro seperti Redhat 9, memerlukan 3 CD dan OpenSUSE 10 memerlukan 5 CD. Wow…

Instalasi Ubuntu & Kubuntu menyediakan aplikasi-aplikasi standar perkantoran. Sedangkan Edubuntu, sesuai dengan namanya, edu, menyediakan aplikasi-aplikasi perkantoran + pendidikan seperti Kalzium, yang digunakan untuk menghitung rumus kimia. Aplikasi Kalzium terlihat seperti gambar di bawah ini.

Default Browser

Default browser di Ubuntu & Edubuntu adalah rubah merah a.k.a. Firefox. Sedangkan di Kubuntu, default browser yang digunakan adalah Konqueror.

Hmmm… sepertinya sekian dulu deh ulasannya… bagi kamu2 yang udah expert di Linux, pls pencerahannya kalo di artikel saya ada kesalahan…


sumber : http://danigunawan.com

BTemplates.com

Diberdayakan oleh Blogger.

Pages

Profil

Foto saya
Jakarta, jakarta selatan, Indonesia
Remaja. Tinggal di Jakarta. Sedang berusaha menemukan jawaban dari "Siapa saya?". Mencintai binar mata kanak-kanak, langit senja, aroma tanah basah, gelembung sabun, cokelat panas, tertawa keras-keras, dan berpelukan. Tergila-gila pada blog, humor, dan segala jenis buku. Teman yang menyenangkan dan menyebalkan, tergantung suasana hati. Baginya, menulis adalah terapi sekaligus sarana pencarian jati diri. Jadi, jangan tertipu oleh tulisan. Sapa dia jika bertemu di jalan, karena dia akan menyapa balik. Tapi jangan coba-coba menginjak kakinya di dalam angkot, atau menghembuskan asap rokok tepat di mukanya.

Followers

Total Tayangan Halaman

Popular Posts